Uncategorized

Kepala Disdukcapil Dukung Inovasi SPBE untuk Pelayanan Publik Bombana

9
×

Kepala Disdukcapil Dukung Inovasi SPBE untuk Pelayanan Publik Bombana

Sebarkan artikel ini

Surabaya.A-1.Info | – Dalam rangka mendorong tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, dan akuntabel, serta meningkatkan kualitas pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten Bombana melalui Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfos) menggelar Forum Kolaborasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Acara yang berlangsung pada 17–18 Oktober 2024 di Hotel Bumi City Resort, Surabaya, Jawa Timur, ini turut dihadiri Kepala Disdukcapil Kabupaten Bombana, Firdaus, S.Pd., M.M.

Forum ini dibuka oleh Penjabat Bupati Bombana, Edy Suharmanto, dan melibatkan seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Bombana beserta staf. Kegiatan tersebut merupakan hasil kerja sama antara Diskominfos dan PT Tatacipta Teknologi Indonesia (TATI) untuk meningkatkan efisiensi dan keterpaduan dalam implementasi SPBE.

Dalam sambutannya, Edy Suharmanto menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan sektor swasta dalam mengoptimalkan penggunaan teknologi. “Forum ini menjadi wadah untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman guna mewujudkan pemerintahan yang lebih transparan dan akuntabel. Dengan SPBE, kita dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat dan lebih baik kepada masyarakat,” tegasnya.

Acara tersebut mencakup diskusi panel, workshop, dan sesi tanya jawab dengan narasumber dari bidang teknologi dan pemerintahan. Forum ini juga menjadi ajang pembahasan strategi konkret untuk memperkuat sistem pemerintahan elektronik di Kabupaten Bombana.

Kepala Disdukcapil, Firdaus, S.Pd., M.M., mengapresiasi langkah ini sebagai upaya strategis untuk menghadapi tantangan digitalisasi pemerintahan. “Forum ini diharapkan dapat menghasilkan rekomendasi yang bermanfaat untuk pengembangan SPBE ke depan,” ujarnya.

Melalui forum ini, Kabupaten Bombana diharapkan dapat terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi, memperkuat layanan publik, dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan pemerintah. “Kami optimis Kabupaten Bombana semakin siap menghadapi era digitalisasi pemerintahan demi tercapainya pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya,” tutup Firdaus.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *